Telkomsel sebagai operator seluler terbesar di Indonesia menggelar kompetisi fun games berbasis mobile bernama Indonesia Games Championship. Even yang akan digelar pada tanggal 21-23 April 2017 ini memberikan hadiah total senilai Rp 500 juta.
Kompetisi game mobile termegah ini akan digelar di Balai Kartini Jakarta. Untuk mendapatkan tiket Indonesia Games Championship, kamu bisa mengaktifkan paket data GamesMax atau membeli voucher game online minimal Rp 20 ribu.
Khusus para pengunjung acara ini juga berkesempatan mendapatkan hadiah menarik dengan melakukan uji ketangkaasan mobile games competision, conquer the king Clash Royale dan female fighter challenge.
Ada enam game mobile yang dilombakan dalam Indonesia Games Championship yakni Dota 2, Point Blank, World of Tank, Clash Royale, Crisis Action dan Vain Glory.
Semua pengunjung Indonesia Games Championship berhak untuk mengikuti semua lomba fun games tersebut. Registrasi dilakukan di lokasi acara.
Untuk Point Blank, kompetisi digelar pada Jumat, 21 April 2017 pukul 11:00 hingga selesai. Tipe permainan Top Fragger anhilliation.
Untuk lombag World of Tank akan diselenggarakan pada Jumat, 21 April 2017 pukul 11:00 hingga selesai. Tipe permainan: Dead match dan Birthday bash.
Untuk Clash Royale, lomba diadakan pada Jumat, 21 April 2017 pukul 11:00 hingga selesai. Mekanisme: delapan (8) peserta per kompetisi, tiga (3) pemenang untuk tiap kompetisi, sistem gugur, best of three, legendary on, friendly battle, pertandingan akan menggunakan sistem Invite Clan.
Sedangkan untuk Conquer The King, ketentuannnya adalah game yang dimainkan adalah Game Clash Royale, sistem gugur, mengalahkan "The King" 2 kali atau 3 kali berturut-turut, legendary on, friendly battle, pertandingan akan menggunakan sistem Invite Clan.
Lombag Crisis Action digelar pad Jumat, 21 April 2017 pukul 11:00 hingga selesai. Mekanismenya: delapan (8) peserta per kompetisi, dua (2) pemenang untuk tiap kompetisi, sistem gugur, best of one, 4 v 4.
Untuk Vain Glory digelar Jumat, 21 April 2017 pukul 11:00 hingga selesai. Mekanisme: empat (4) peserta per kompetisi, dua (2) pemenang untuk tiap kompetisi, sistem gugur, best of one, 3 v 3.
Untuk Halcyon Fold Challenge, ketentuannya game yang dimainkan adalah game Vain Glory, sistem gugur, mengalahkan tim yang sudah disiapkan panitia
Hadiah untuk lomba ini berupa gaming gear, voucher jutaan rupiah, power bank, tumbler dan merchandise.
ADS HERE !!!